Demfarm Padi Kota Banda Aceh Sesuai Target Nasional

Kota Banda Aceh pada tahun 2020 melalui Dinas Pangan Pertanian Kelautan dan Perikanan (DP2KP) berhasil penuhi target nasional pada program Demonstrasi Farm (Demfarm) tanaman padi jajar legowo 2:1 seluas 1 ha di Gampong Pango Deah Kecamatan Ulee Kareng Kota Banda Aceh.

Alhamdulillah dengan hasil yang diperoleh tahun ini karena ditengah pendemi Corona kita mampu mencapai target, Ini sedikit memberi harapan bahwa Petani dan penyuluh Kota Banda aceh meski lahan padi sawah padi sangat kecil tetapi mampu memenuhi target nasional. Dana Kegiatan ini sendiri didukung sepenuhnya oleh Dinas Pertanian dan Perkebunan Aceh yang bersumber dari dana APBA Tahun 2019.

Berrdasarkan hasil ubinan, kita berhasil dapatkan pruduksi sebesar 10,8 ton gabah kering. Pencapaian ini tentunya melibatkan banyak pihak terutama kelompok tani Jroh Naguna Gampong Pango Deah yang diketuai oleh Bapak Bahrum, pensiunan pegawai Dinas Pangan Pertanian Kelautan dan Perikanan Kota Banda Aceh, dan juga penyuluh pertanian di wilayah Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Ulee Kareng yang dipimpin oleh Mulia Fahzami, SP.

Penyuluh Pendamping Gampong Pango Deah Ibu Cut Marlina Indriani, SP dan teman-teman sangat bersemangat untuk mendampingi petani di lapangan mulai dari pra panen sampai dengan pasca panen.

Pada saat panen perdana dihadiri oleh Kasie Pertanian Ibu Cut Putri Isnaini SP, Bapak Kasie Penyuluhan drh. Roni Hidayat dan juga Koordinator Penyuluh Pertanian Kota Banda Aceh Mariamah, SP dan seluruh penyuluh di Wilayah Kecamatan Ulee Kareng. Dalam kesempatan tersebut juga hadir penanggung jawab kegiatan Demfarm Distanbun Aceh Bapak Sabri untuk mengambil dokumentasi sekaligus menyaksikan panen perdana.  Dalam arahanya beliau juga berharap agar ke depan petani di wilayah terus dibina guna mendukung program-program yang dijalankan oleh Tingkat II sejalan dengan program Nasional, demikian ujarnya. [Bus]

 

Bustami, SP

Penyuluh Kota Banda Aceh